­
­

Millennials by Erika

Part 8 (Tempat Wisata Di Malang Yang Cocok Untuk Remaja Milenial)


Tempat Wisata Malang & Batu 2019 • Populer dan Asyik Untuk Liburan Remaja Milenial

Tempat Wisata Malang Populer

Gambar terkait

Bagi Anda yang senang berwisata di dalam negeri atau sedang ingin merencanakan wisata ke Malang, ketahuilah beberapa tempat yang wajib dikunjungi. Dari banyaknya tempat wisata Malang dan Batu yang kini ada, terdapat sejumlah tempat wisata yang paling disukai oleh masyarakat. Latar belakangnya pun berbeda, ada sejumlah tempat wisata yang ramai dikunjungi karena unik, mendidik, berbeda dari tempat wisata lainnya, hingga benar-benar mengagumkan dari segi penataan dan teknologi yang dipakai. Sudah tahukah Anda apa saja tempat wisata Malang dan Batu yang paling disukai oleh wisatawan?

Tempat Wisata Malang Dan Sekitarnya Yang Paling Ramai Dikunjungi Wisatawan

Banyaknya pilihan tempat wisata di Malang dan sekitarnya tentu sangat menyenangkan. Namun, seringkali karena waktu liburan dan anggaran yang terbatas membuat kita tidak bisa mengunjungi seluruhnya. Maka dari itu, untuk membantu Anda merencanakan liburan di Malang, di sini akan dibagikan apa saja tempat wisata Malang dan sekitarnya yang paling ramai dikunjungi wisatawan.

Bromo

TEMPAT WISATA MALANG BROMO
TEMPAT WISATA MALANG BROMO
Gunung Bromo, Karena keindahannya yang luar biasa itu, menimbulkan daya tarik bagi para traveller. Baik itu yang berasal dari Indonesia tidak sedikit juga wisatawan mancanegara yang mengunjungi Bromo. Dengan ketinggian 2.329 MDPL dan banyak objek wisata yang ada di kawasan gunung Bromo seperti Bukit Penanjakan tempat dimana bisa menikmati indahnya Sunrise, Kawah Bromo, Pasir Berbisik, Padang Savana dan Bukit Telettubies yang membuat Bromo menjadi salah satu tujuan wisata Malang yang paling banyak peminatnya dan sangat sayang jika dilewatkan.

Museum Angkut

TEMPAT WISATA MALANG MUSEUM ANGKUT
TEMPAT WISATA MALANG MUSEUM ANGKUT
Mendengar kata museum, pasti banyak orang yang membayangkan sebuah tempat yang sunyi dan berisi benda bersejarah. Namun, museum yang satu ini sedikit berbeda. Ya, Museum Angkut merupakan museum yang memiliki koleksi alat transportasi lengkap baik transportasi darat, udara, maupun udara. Koleksi yang ada di museum ini begitu lengkap dari segi tahun keluarannya. Mulai dari alat transportasi klasik, modern, hingga yang tercanggih pun ada. Menariknya, di museum yang satu situasinya sangat berbeda dengan museum lainnya.
Jika museum lain cenderung sepi, Museum Angkut ini begitu ramai, seru, dan menyenangkan. Hal ini tiak lepas dari konsep pengelola Museum Angkut yang membuat museum ini menjadi diminati oleh semua kalangan termasuk anak muda. Bagaimana tidak, di dalam museum selain bisa melihat berbagai koleksi alat transportasi, para pengunjung juga bisa bebas berfoto dengan latar belakang menarik bahkan beberapa kendaraan pun bisa dinaikki.
Bukan hanya alat transportasi dari Indonesia saja, terdapat pula banyak alat transportasi dari luar negeri. Dan menariknya, di museum ini terdapat tema-tema dimasing-masing zona yang membuat para pengunjung tidak akan bosan mengelilingi seluruh area museum. Misalnya saja untuk zona Las Vegas. Di Zona ini, koleksi museum dibuat dengan latar seolah-olah ada di Las Vegas yang asli. Suasana gemerlap dan mewah membuat banyak orang tertarik untuk mengabadikan momen di sini karena sangat instagramable.
Museum yang terletak di Jalan Terusan Sultan Agung No.2, Kota Batu ini memiliki harga tiket museum yang cukup tinggi. Harga tiket masuknya adalah Rp. 100.000/Orang dan bagi pengunjung yang membawa kamera juga dikenakan biaya sebesar Rp30.000. Walaupun cukup tinggi untuk sebuah museum, namun Anda tidak akan kecewa dengan apa yang didapatkan di dalam museum ini.

Jatim Park I

TEMPAT WISATA MALANG JATIM PARK I
TEMPAT WISATA MALANG JATIM PARK I
Tempat wisata Malang dan sekitarnya yang ketiga adalah Jatim Park I. Jangan Anda lewatkan tempat wisata yang satu ini jika Anda gemar tema wisata wahana permainan dan wahana edukasi. Ya, Park I merupakan tempat wisata yang begitu populer dan menjadi salah satu tempat wisata andalan Jawa Timur. Di tempat ini, berbagai wahana permainan seru siap menghibur Anda dan menyegarkan pikiran Anda. Bahkan, banyak juga berbagai wahana yang siap memacu adrenalin Anda seperti misalnya Flying Tornado dan berbagai macam roller coaster.
Tidak hanya wahana permainan yang seru di Jatim Park I. Di sinipun Anda bisa berlagak seperti para ilmuan dengan berbagai alat permainan bertemakan ilmu fisika, kimia, dan pemanfaatan teknologi wahana edukasi. Masuk ke wahana edukasi ini akan menghasilkan berbagai pengetahuan baru dan pengalamana baru yang seru. Untuk anak-anak, jelas wahana edukasi ini sangat baik dan bisa menginspirasi mereka untuk menjadi ilmuan. Dan juga, ada pula area agropark yang cukup luas didaerah Batu yang udaranya sangat menyegarkan serta area lainnya seperti area edukasi sejarah, edukasi kebudayaan Indonesia, dan juga museum uang.
Jatim Park merupakan tempat wisata yang cocok dikunjungi untuk berbagai kalangan. Mulai dari anak-anak hingga orangtua pun bisa terhibur di tempat wisata yang satu ini. Lengkapnya wahana yang ada di Jatim Park I ini juga didukung dengan berbagai fasilitas wisata yang juga disediakan. Dijamin, Jatim Park I ini tidak akan mengecewakan.
Untuk Anda yang tertarik mengunjungi Jatim Park I, Anda bisa langsung datang ke Desa Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Harga tiket per orangnya untuk hari Senin hingga kamis sebesar Rp60.000 dan hari lainnya Rp80.000.

Jatim Park II

TEMPAT WISATA MALANG JATIM PARK II
TEMPAT WISATA MALANG JATIM PARK II
Jika ada Jatim Park I, maka tentu ada yang kedua. Lalu, apa perbedaan kedua Jatim Park ini? Jatim Park II merupakan tempat wisata yang memiliki tema khusus yaitu Fauna dan Flora. Ya, Jatim Park II menyajikan wisata yang sangat menarik dengan dua menu utama yaitu Batu Secret Zoo dan Eco Green Park. Namun tidak hanya itu, terdapat pula area museum satwa yang harus dilewati terlebih dahulu.
Museum Satwa di Jatim Park II ini merupakan salah satu museum satwa yang terlengkap dan terbesar. Di sini memang lebih cenderung wisata edukasi karena akan menampilkan berbagai sajian ilmu dan sejarah didunia fauna. Menariknya, terdapat pula beberapa replika binatang baik binatang yang kini masih ada maupun binatang purba dengan ukuran yang diperkirakan sama dengan aslinya. Setidaknya, ada 3 replika yang paling menarik perhatian pengunjung yaitu replika Gajah, Jerapah, dan yang paling menarik adalah replika Dinosaurus.
Selanjutnya, ada area khusus untuk kebun binatang bernama Batu Secret Zoo. Area ini merupakan area kebun binatang dengan koleksi satwa yang lengkap dengan konsep modern dan sangat rapi. Kebun binatang yang satu ini memiliki habitat buatan yang sangat mirip dengan habitat asli untuk masing-masing binatang. Sehingga, tidak hanya membuat berbagai satwa menjadi senang namun juga membuat pengunjung seperti masuk ke area tempat tinggal asli mereka.  Batu Secret Zoo ini termasuk kebun binatang yang sangat luas. Namun, dengan penataan yang rapi dan konsep yang menarik membuat pengunjung tidak akan terasa lelah memutari seluruh area kebun binatang ini.
Dan yang terbaru, terdapat pula area Eco Green Park. Di area ini, Anda akan bisa memasuki kawasan hutan buatan yang teduh dan melihat taman-taman yang begitu cantik. Untuk Anda yang gemar berfoto-foto pastinya akan terpuaskan di area hutan buatan ini. Selain itu, Eco Green Park ini juga memiliki misi untuk membuat orang menjadi lebih mencintai lingkungan. Sangat cocok tentunya untuk mengajarkan anak-anak.
Jatim Park II terletak di Desa Temas, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Untuk tiket terusan agar bisa mengunjungi semua area tadi, Anda harus merogoh kocek Rp85.000 jika berkunjung dihari Senin, Selasa, Rabu atau Kamis dan dihari lainnya sebesar Rp125.000 per orangnya.

BNS (Batu Night Spectacular)

TEMPAT WISATA MALANG BNS
TEMPAT WISATA MALANG BNS
Batu Night Spectacular atau biasa disingkat BNS merupakan tempat wisata di Batu yang juga menarik. Sesuai namanya, BNS merupakan tempat wisata seru yang hanya dibuka pada malam hari. Untuk jam bukanya, dimulai ketika sore hari menjelang petang dan akan ditutup pada pukul 12 malam. Apa yang bisa dinikmati dari BNS?
Udara dingin di Kota Batu akan tertutupi dengan hangatnya suasana BNS yang seru dan syahdu. Dikatakan seru karena BNS memiliki beberapa wahana yang patut dicoba wisatawan misalnya sepeda udara, rumah hantu, rodeo, rumah kaca dan wahana seru lainnya. Ada 25 wahana yang bisa dicoba yang pastinya akan membuat suasana malam hari menjadi lebih menyenangkan. Lalu, ditempat ini juga cocok untuk Anda yang ingin merasakan suasana yang syahdu. Tersedia berbagai tempat makan dan cafe yang juga dilengkapi live music serta hiasana lampion yang begitu indah. Area lampion ini juga bisa menjadi latar berfoto Anda karena akan menghasilkan foto yang sangat cantik dan unik.
Untuk bisa masuk ke tempat wisata yang menyenangkan dan mengenyangkan ini, Anda hanya harus mengeluarkan uang Rp20.000 dihari senin sampai kamis, dan untuk hari jumat, sabtu dan minggu sebesar Rp30.000 per orangnya. Dari kota Malang, BNS tidak begitu susah untuk dicapai. Sepanjang jalan dari Kota Malang tersedia papan penunjuk jalan yang akan mengantarkan Anda sampai di BNS.

Coban Rondo

TEMPAT WISATA MALANG COBAN RONDO
TEMPAT WISATA MALANG COBAN RONDO
Tempat wisata Malang seperti apakah Coban Rondo ini? Coban dalam bahasa daerah setempat memiliki arti yaitu air terjun. Jadi, Coban Rondo ini merupakan tempat wisata alam air terjun yang bernama Rondo. Tempat wisata yang satu ini sudah begitu dikenal oleh banyak orang.
Coban Rondo merupakan salah satu dari banyaknya coban-coban lainnya di Malang. Namun, Coban Rondo ini dikatakan sebagai salah satu tempat wisata air terjun yang terindah di Malang dan bahkan di Jawa Timur. Air terjun alami yang sangat tinggi ini turun dari tebing tinggi ditengah kawasan yang sangat rindang. Sudah pasti, suasana asri yang menenangkan dan tentunya udara yang segar akan didapatkan di tempat wisata Coban Rondo ini.
Dan tentu, Anda yang gemar swafoto atau lebih dikenal selfie pastinya akan senang diberada di sini. Anda bisa berfoto dengan background air terjun alami yang sangat indah ditengah area pepohonan hijau yang asri.
Menariknya, Coban Rondo ini tidak akan membuat kantung Anda menjadi menipis. Hanya sepuluh ribu rupiah saja, Anda bisa langsung masuk dan menikmati keindahan alam berupa air terjun alami.  Air terjun ini terletak di Kecamatan Pujon, Malang, Jawa Timur. Tidak sulit untuk sampai ke Coban Rondo ini baik menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum.

Taman Labirin Coban Rondo

TEMPAT WISATA MALANG LABIRIN
TEMPAT WISATA MALANG LABIRIN
Selain bisa menikmati air terjun alami, Anda yang berwisata ke Coban Rondo ini bisa juga menjajal Taman Labirinnya. Taman labirin ini memang termasuk baru dibuat oleh para pengelola Coban Rondo. Tetapi begitu dibangun, taman labirin ini begitu memikat banyak orang dan menjadi tempat wisata Malang yang ngehits.Ya, berada di sebuah labirin tentu sangat jarang dirasakan oleh banyak orang. Di tempat wisata Malang yang satu ini, siapapun bisa mencobanya. Labirin yang ada di taman ini merupakan labirin buatan namun dengan bahan alami. Artinya, labirin yang harus dilalui oleh wisatawan ini merupakan tanaman asli yang dipangkas agar membentuk jalan tikus dan akan membuat bingung para wisatawan mencari jalan keluar. Tinggi tanaman labirin ini adalah setinggi dua meter. Dijamin, serunya bermain di tempat wisata ini begitu terasa.
Bagi Anda yang takut tidak bisa keluar, Anda tidak perlu khawatir akan bermalam didalam labirin tersebut. Ya, pengunjung tidak akan benar-benar tersesat karena ada menara pemantau yang akan bisa menyelamatkan Anda. Menara pemantau ini bisa dinaiki oleh siapa saja. Tidak hanya oleh pengelola, namun bisa juga Anda menyuruh kerabat atau keluarga Anda untuk berjaga di menara untuk memberikan bantuan melewati sulitnya labirin. Dan karena bisa dinaiki oleh siapa pun membuat menara pemantau ini menjadi tempat mengambil foto yang sangat pas. Dari ketinggian akan dihasilkan foto hits dan seru yang pastinya sulit ditemui ditempat lainnya.

Pantai Balekambang

TEMPAT WISATA MALANG PANTAI BALEKAMBANG
TEMPAT WISATA MALANG PANTAI BALEKAMBANG
Masih bertemakan alam, tempat wisata Malang selanjutnya adalah Pantai Balekambang. Pantai ini merupakan pantai yang paling terkenal di Malang diantara banyaknya pantai lainnya. Pantai Balekambang tentu akan melengkapi menu wisata Anda saat mengunjungi daerah di Malang dan sekitarnya.
Apa yang membuat Pantai Balekambang ramai dikunjungi wisatawan? Pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang bersih dan indah. Pantai Balekambang ini tentu akan memuaskan bagi Anda yang gemar dengan wisata bertemakan pantai. Ombak yang ada di pantai ini memng cukup ganas, namun berada jauh dari bibir pantai. Dengan begitu, pengunjung cukup aman untuk bisa bermain-main dibibir pantai.
Selain itu, tentu saja Pantai Balekambang merupakan pantai yang tepat untuk Anda yang gemar berfoto. Pantai ini memiliki pulau kecil lepas bibir pantai yang bernama Pulau Ismoyo dan juga terdapat sebuah pura. Adanya pulau kecil ini tentu menjadikan predikat Tanah Lot Malang melekat pada Pantai Balekambang. Pengunjung bisa memilih untuk berfoto dengan latar belakang hamparan pasir dan birunya laut, pulau kecil, atau bahkan ketiganya.
Dari bibir pantai ke pulau kecil tersebut, terdapat sebuah jembatan yang bisa disebrangi. Cukup membayar Rp20.000, Anda bisa menyebrangi jembatan dan merasakan sensasi berjalan di atas laut. Dan menariknya, terdapat pilihan untuk wisatawan yang ingin kembali dari pulau kecil tersebut. Pertama, kembali menyebrangi menggunakan jembatan tadi atau menggunakan flying fox. Ya, adanya wahana flying fox ini memikat banyak perhatian wisatawan baik wisatawan domestik maupun mancanegara untuk mencobanya. Sangat cocok tentunya untuk Anda yang gemar dengan wahana seru dan cukup ekstrim ini. Jarang-jarang ada flying fox yang akan membuat Anda meluncur diatas ombak ganas khas pantai Selatan Jawa.

Pantai Tiga Warna

TEMPAT WISATA MALANG PANTAI TIGA WARNA
TEMPAT WISATA MALANG PANTAI TIGA WARNA
Selain Pantai Balekambang, terdapat pula Pantai Tiga Warna yang tidak kalah menarik. Ya, Pantai Tiga Warna ini termasuk opsi tempat wisata bertemakan pantai yang bisa dikunjungi. Terletak di Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, pantai ini bisa dimasukan daftar tempat yang harus dikunjungi ketika eksplor wisata Malang.
Apa yang membuat Pantai Tiga Warna harus dikunjungi? Pantai ini sesuai namanya memiliki pemandangan air laut yang seolah berbeda-beda warnanya. Warna yang terlihat adalah biru, hijau, dan bening. Perbedaan warna ini diakibatkan oleh perbedaaan kedalaman yang begitu mencolok. Tentu, bukan hanya sekadar pantainya saja yang bisa dinikmati namun pemandangan perbedaan warna ini pun menarik untuk menjadi latar belakang berfoto.
Selain itu, Pantai Tiga Warna juga sangat cocok untuk penggemar fotografi tema landscape. Bagaimana tidak, pantai ini selain memiliki warna air laut yang unik dan menarik juga memiliki pemandangan sekeliling pantai yang sangat indah. Terdapat pemandangan berupa hamparan tebing hijau yang asri dan alami mengelilingi pantai ini. Pantai ini benar-benar menjadi pantai yang asri dan menenangkan sehingga sangat cocok untuk wisatawan untuk menyegarkan pikiran.
Harga tiket masuk untuk Pantai Tiga Warna ini pun sangat murah. Hanya membayar Rp5000 saja maka Anda dan keluarga atau kerabat bisa menikmati indahnya pantai selatan di Malang ini. Namun, ada kebijakan yang harus ditaati di sini. Pengunjung harus menggunakan jasa guide untuk satu rombongan dengan biaya jasa sebesar Rp.100.000.

Pantai Ngliyep

TEMPAT WISATA MALANG PANTAI NGLIYEP
TEMPAT WISATA MALANG PANTAI NGLIYEP
Masih soal pantai, terdapat pula pantai populer lainnya di Malang yaitu Pantai Ngliyep. Kepopuleran pantai ini begitu meningkat seiring ramainya wisatawan yang datang ke Malang. Bukan hanya karena meningkatnya minat wisata Malang, namun karena pantai yang satu ini begitu indah dan mengesankan.
Tahukah Anda kepopuleran pantai-pantai di Lombok yang eksotis, putih bersih, dan sangat indah? Nah, Pantai Ngliyep ini disebut-sebut sebagai pantai Lomboknya Kabupaten Malang. Ya, tidak berlebihan memang untuk mensejajarkan Pantai Ngliyep dengan pantai-pantai yang ada di Lombok. Pantai Ngliyep memiliki hamparan pasir putih yang bersih dan luas. Terdapat pula bentangan alam berupa hamparan tebing berwarna hijau yang menambah keindahan panoraman alam pantai ini. Anda yang ingin merasakan indahnya pantai selatan Jawa, jangan lupa kunjungi Pantai Ngliyep ini.
Soal harga tiket, Pantai Ngliyep ini sangatlah murah. Cocok sekali menjadi destinasi liburan bersama keluarga, pasangan atau bersama teman-teman. Harga tiket untuk bisa menjamah keindahan pantai ini hanyalah sebesar Rp15.000. Tambahan lainnya hanya biaya parkir sebesar Rp5000.
Pantai yang terletak di kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang ini sudah sangat siap menerima wistawan. Terbukti, semua fasilitas wisata yang wajib ada telah tersedia di Pantai Ngliyep ini mulai dari fasilitas kamar mandi, parkiran, kedai makan, penginapan dan lain sebagainya.

Hawai Waterpark

TEMPAT WISATA MALANG HAWAI WATERPARK
TEMPAT WISATA MALANG HAWAI WATERPARK
Untuk Anda yang menginginkan wahana permainan air, kunjungilah Hawai Waterpark. Sesuai namanya, tempat wisata permainan air memiliki tema Kepulauan Hawai. Dengan konsep yang matang, membuat siapapun yang mengunjungi tempat wisata ini menjadi seperti benar-benar berada di Hawai. Ya, berbagai wahana wisata yang seru bisa didapatkan di tempat yang dibuat mirip seperti suasana Hawai ini. Mulai dari wahana Mavi Island, Hawai Water House, Rainbow Fall, Ekolu Slide, dan lain sebagainya.
Hawai Waterpark merupakan tempat yang tepat untuk melengkapi wisata Anda di Malang dan Batu. Letaknya ada Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Tidak hanya bisa bermain dan berwisata di tempat wisata bertemakan alam, taman bermain, namun juga bisa bermain air sepuasnya di waterpark canggih dan luas ini. Menu utama yang disajikan dari taman wisata air ini adalah wahana ombak Tsunami. Memang benar, tidak ada satupun yang ingin merasakan tergulung Tsunami sungguhan. Namun, Tsunami Hawai di Hawai Waterpark ini menyuguhkan sensasi luar biasa seru. Anda akan merasakan terhempas ombak disebuah kolam yang cukup kencang namun sudah terukur keamanannya.
Selain wahana tsunami, terdapat pula wahana ekstrim lainnya bernama Twister Xtreme Slide. Wahana ini merupakan papan luncur yang termasuk ekstrim baik dari ketinggiannya, maupun dari lekukan papan luncur yang sangat seru dan menegangkan. Dikatakan pula, wahana yang satu ini termasuk wildest extreme slide yang pertama ada di Indonesia dan hanya ada lima di Asia. Bagi Anda yang berani untuk meluncur kencang dipapan luncur, jangan lewatkan kesempatan mendapatkan pengalaman di salah satu seluncuran paling ekstrim ini.
Terdapat pula menu wahana lainnya yang ada di Hawai Waterpark. Misalnya saja wahana Power Ranger Wow untuk anak-anak atau juga area outbond yang juga tidak kalah menantang. Ya, di Hawai Waterpark ini tidak hanya memiliki berbagai macam area permainan air namun juga dilengkapi berbagai area permainan non-air.
Harga tiket Hawai Waterpark yang cukup tinggi akan terbayarkan dengan kepuasan. Untuk Anda yang ingin masuk ke waterpark ini, dibutuhkan biaya Rp75.000 untuk weekdays dan Rp100.000 untuk weekends. Dijamin, untuk Anda yang memasukan Hawai Waterpark di dalam daftar rencana wisata Anda maka tidak akan menghasilkan penyesalan.

Batu Wonderland

TEMPAT WISATA MALANG BATU WONDERLAND
TEMPAT WISATA MALANG BATU WONDERLAND
Ada pula tempat wisata waterpark lainnya yang bisa dikunjungi yaitu Batu Wonderland. Terletak di Kota Batu, tempat wisata memiliki wahana permainan air yang cukup seru namun berukuran kecil. Batu Wonderland ini memang hanya disebut mini waterpark, dan lebih cocok untuk area bermain air untuk keluarga terutama anak-anak.
Lalu, mengapa harus mengunjungi Batu Wonderland? Batu Wonderland ini merupakan salah satu tempat yang lengkap untuk para wisatawan. Bukan hanya menyajikan area permainan air, namun Batu Wonderland merupakan kompleks hotel, shopping center, dan taman bermain. Kawasan yang lengkap untuk wisatawan, bukan?
Dari tempat ini, jika Anda tidak menginap di Batu Wonderland maka Anda bisa menikmati sajian lainnya. Kawasan ini tentu menjadi tempat yang seru berwisata dengan keluarga dengan adanya area permainan air tadi dan juga ada taman bermain yang seru. Dan juga, tempat belanja yang ada dikawasan ini tentu tidak membuat Anda harus repot ketika ingin membeli cinderamata dan oleh-oleh yang khas untuk dibawa pulang dari Malang dan Batu.
Harga tiket masuk Batu Wonderland ini sangat murah. Hanya Rp10.000 per orang untuk hari Senin sampai Sabtu, dan dihari Minggu hanya Rp20.000 saja. Bagi Anda yang ingin mengunjungi tempat wisata malang ini, Anda bisa datang ke Jalan Iman Bonjol Bawah nomor 9, Batu, Jawa Timur.

Alun Alun Batu

TEMPAT WISATA MALANG ALUN-ALUN BATU
TEMPAT WISATA MALANG ALUN-ALUN BATU
Mengapa alun-alun termasuk tempat wisata dan ramai dikunjungi? Alun-alun Batu memiliki konsep alun-alun yang sedikit berbeda. Pemerintah daerah setempat membuat alun-alun bukan hanya sekadar area lapang saja namun melengkapi sejumlah wahana permainan seperti misalnya bianglala. Semua kalangan baik muda dan tua sangat gemar untuk pergi berkunjung ke alun-alun terutama di malam hari karena alun-alun sangat gemerlap dengan hiasan kerlap-kerlip lampu yang sengaja dipasang.
Dinginnya Kota Batu malam hari bisa dihangatkan dengan memesan sejumlah makanan dan minuman hangat. Alun-alun Batu ini memang memilik daya tarik lainnya yaitu banyaknya pedagang yang menjajakan berbagai macam hidangan pinggir jalan yang enak, murah dan tentunya khas Batu-Malang. Yang paling wajib untuk dicoba dan paling ramai dicoba oleh wisatawan adalah ketan legenda. Jajan pasar tradisional khas Malang ini memang sudah ada sejak lama dan itulah mengapa disebut ketan legenda. Pernahkah Anda mencobanya? Jika belum, mudah sekali menemukan penjual jajanan tradisional ini di alun-alun Batu.
Terletak di pusat kota, tentu saja tidak akan membuat Anda susah menemukan letak alun-alun Batu. Dan tentu, seperti halnya alun-alun lainnya maka Anda yang mengunjungi tempat wisata ini tidak perlu memikirkan harga tiket masuk. Hanya perlu menyediakan biaya untuk parkir dan jajan saja.

Taman Selecta

TEMPAT WISATA MALANG TAMAN SELECTA
TEMPAT WISATA MALANG TAMAN SELECTA
Berawalkan taman, namun tempat wisata yang satu ini bukanlah taman biasa. Ya, Taman Selecta merupakan tempat wisata populer selanjutnya yang juga wajib Anda kunjungi. Memiliki nama yang tidak mengandung kearifan lokal, apa saja sebenarnya yang bisa dinikamati di Taman Selecta ini?
Nama Selecta terdengar cukup asing untuk sebuah taman yang berada di tanah Jawa. Namun, nama ini bukan tanpa alasan. Terdapat sejarah panjang yang melatarbelakangi pemilihan nama ini. Taman ini ternyata sudah ada sejak masa penjajahan Belanda. Nama Selecta memiliki filosofi yaitu taman pilihan. Taman ini dibuat oleh warga Belanda yang menjajah Jawa dan dijadikan pilihan untuk beristirahat bangsa Belanda kala itu. Menariknya, setelah kemerdekaan direbut pun taman ini cukup syarat akan sejarah. Presiden Soekarno dan Wakil Presiden Muh.Hatta pun pernah tinggal dipenginapan dekat taman ini dan gemar menghabiskan waktu di taman ini. Dikatakan pula dalam sejarah bahwa taman ini pun menjadi tempat beberapa keputusan penting dari para pemimpin Indonesia.
Lalu, apa yang menarik dari Taman Selecta ini? Perlu Anda ketahui, taman ini merupakan salah satu taman yang paling terawat di Indonesia. Memiliki total luas 18 hektar, taman ini memiliki banyak sekali koleksi tanaman baik asli Indonesia maupun dari luar Indonesia. Taman ini menyajikan pemandangan yang sejuk, asri dan menenangkan. Di taman ini, Anda yang sedang penat dengan aktivitas sehari-hari akan merasakan kesegaran dan bisa melepaskan segala kepenatan. Bagi Anda pencinta dunia flora, tentu taman ini merupakan salah satu surga dunia yang indah. Dan bagi para pencinta dunia fotografi, terdapat banyak sudut-sudut menarik yang bisa diabadikan dari lensa kamera.
Selain sajian taman bunga yang begitu indah, Taman Selecta ini juga dilengkapi berbagai wahana lainnya. Terdapat juga di area Taman Selecta ini yaitu kolam renang, flying fox, taman air, dan water boom.
Untuk Anda yang ingin mengunjungi Taman Selecta, silakan datang ke Kecamatan Bumiaji, Kota Wisata Batu, Jawa Timur. Letaknya sangat mudah dijangkau karena hanya berjarak beberapa kilometer saja dari kantor pemerintahan Kota Batu. Lalu untuk biaya yang harus disiapkan, per orangnya dikenakan biaya Rp 25.000 saja. Dan untuk Anda yang datang rombongan, terdapat potongan khusus yaitu hanya Rp20.000 per orangnya.

The Bagong Adventure Museum Tubuh

TEMPAT WISATA MALANG BAGONG ADVENTURE
TEMPAT WISATA MALANG BAGONG ADVENTURE
Seperti apakah wisata Malang yang satu ini? The Bagong Adventure Museum Tubuh merupakan tempat wisata yang tepat untuk mendapatkan banyak ilmu tentang anatomi tubuh manusia. Ya, sesuai namanya museum in merupakan museum yang memberikan penjelasan dan gambaran secara rinci semua organ tubuh manusia.
The Bagong Adventure Museum Tubuh merupakan salah satu museum unik yang bisa Anda kunjungi. Museum ini merupakan museum tubuh yang terbesar di Asia. Dan juga satu-satunya yang ada di Indonesia. Dengan konsep yang modern dan bangunan yang artistik membuat museum ini ramai dikunjungi. Dari bagian luarnya saja, sudah akan disambut wajah Bagong yang sangat besar yang sedang membuka mulut sebagai tempat pengunjung untuk masuk. Dan museum ini memiliki 13 zona yang masing-masing menggambarkan seperti apa organ tubuh manusia seperti zona mata, telinga, paru-paru, otak dan lain sebagainya.
Museum yang satu ini dikonsep dengan sangat modern. Anda yang datang ke museum ini tidak akan bosan atau jenuh. Tujuan konsep yang menarik ini tentu pihak pengelola ingin semua orang lebih paham tentang anatomi tubuh manusia dan lebih peduli akan kesehatan. Bagi anak-anak tentu saja museum ini merupakan wahana belajar yang sangat menarik dan bisa menjadi sarana yang sangat mudah untuk mengajarkan organ-organ tubuh. Bagi orang dewasa, tentu museum ini juga penting agar lebih mengenal berbagai macam organ tubuh terutama bahaya penyakit yang mengintai.
Tempat wisata yang satu ini cukup luas untuk ukuran sebauh museum. Memiliki luas total 3,5 hektar, museum ini memiliki bangunan utama 6 lantai yang akan menyajikan penjelasan anatomi tubuh dengan peralatan modern. Di dalam museum terdapat pula area makan atau foodcourt yang bisa Anda manfaatkan untuk beristirahat dan mengisi perut.
Walaupun The Bagong Adventure Museum Tubuh ini termasuk tempat wisata, namun terdapat pula fasilitas kesehatan. Ya, di museum ini pengunjung yang telah membayar tiket masuk bisa melalukan pemeriksaan gratis seperti cek gula darah, cek kolesterol, cek tinggi badan,  cek berat badan ideal, atau cek asam urat.
Bagi Anda yang ingin mengunjungi museum unik dan edukatif ini, silakan datang ke Jalan Kartika Nomor 2, Kota Batu, Jawa Timur. Letaknya mudah dijangkau dan masih dekat dengan Jatim Park I. Untuk biaya masuknya, pengunjung dikenakan biaya sebesar Rp40.000 untuk hari senin sampai kamis dan hari lainnya akan naik yaitu Rp 60.000.

Wisata Petik Apel

TEMPAT WISATA MALANG PETIK APEL
TEMPAT WISATA MALANG PETIK APEL
Buah apa yang identik dengan Malang dan Batu? Tentu saja buah apel. Ya, kurang lengkap rasanya jika pergi berwisata ke Malang dan Batu tanpa mencoba buah apelnya. Namun, ada tawaran yang lebih seru dan berkesan untuk Anda yang akan pergi berwisata ke sana. Anda bisa menikmati sensasi memetik buah apel sendiri langsung dari pohonnya di area Wisata Petik Apel. Kawasan ini berada di Lereng Gunung Arjuno di Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.
Sesuai namanya, wisatawan bisa memetik buah apel sepuasnya. Bisa juga langsung menikmati segarnya apel Malang setelah memetiknya. Ya, hanya dengan biaya Rp20.000 maka Anda bebas mengunyah apel yang telah dipetik. Kapan lagi memiliki pengalaman bebas makan apel di sebuah perkebunan apel? Untuk itu, jangan lewatkan tempat wisata Malang – Batu ini ketika pergi berwisata. Suanana lereng gunung yang sejuk juga akan menemani Anda untuk pergi berkebun dan memetik apel sepuasnya.
Di sana, sudah pasti terdapat pula warung atau kedai yang menyediakan berbagai olahan apel yang bisa dinikmati. Baik dimakan ditempat, maupun jajanan dari apel yang bisa dibawa pulang. Untuk Anda yang ingin memetik apel dan mengumpulkan buah apel untuk dibawa pulang pun diperbolehkan. Hanya akan dikenakan biaya Rp15.000 per kilonya jika Anda membawa pulang buah apel yang Anda petik sendiri.
Yang pasti, pengalaman memetik buah apel sendiri di lereng gunung yang menyejukkan tidak akan mengecewakan. Harga tiket yang murah ditambah dengan pengalaman unik yang bisa didapatkan membuat Anda harus mengunjungi tempat wisata yang satu ini.

Kebun Teh Wonosari

TEMPAT WISATA MALANG KEBUN TEH WONOSARI
TEMPAT WISATA MALANG KEBUN TEH WONOSARI
Sesuai namanya, tempat wisata malang ini termasuk agrowisata berupa perkebunan teh. Perkebunan teh ini terletak di desa Toyomarto, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang dan merupakan perkebunan di lereng Gunung Arjuno.
Wisata kebun teh yang satu ini merupakan yang pertama di Jawa Timur. Banyak wisatawan baik wisatawan lokal maupun dari mancanegara yang mengunjungi kebun teh Wonosari ini karena suasananya. Ya, sudah pasti suasana segar, asri, dan menenangkan dari hamparan perkebunan teh ini bisa sebagai sarana relaksasi. Sangat cocok untuk sejenak menghilang dari kepenatan rutinitas dan juga pergi menjauh dari hiruk pikuk perkotaan.
Di kebun teh ini, Anda pun bisa menikmati berbagai hal selain menikmati pemandangan. Misalnya mengikuti petani teh, minum teh langsung dari perkebunan, atau menikmati berbagai wahana yang tersedia seperti paintball, wall climbing, flying fox, atau berkuda. Pilihan yang cukup banyak, bukan?
Harga tiket masuk Kebun Teh Wonosari ini cukup terjangkau. Hanya sebesar Rp8.000 saja dihari biasa dan Rp 10.000 di hari libur. Untuk Anda yang ingin menjajal permainan seru yang ada di kebun teh ini tentu dibutuhkan biaya tambahan per permainannya.

Pemandian Air Panas Cangar

TEMPAT WISATA MALANG AIR PANAS CANGAR
TEMPAT WISATA MALANG AIR PANAS CANGAR
Tempat wisata Malang – Batu yang juga ramai dan wajib dikunjungi oleh Anda adalah Pemandian Air Panas Cangar. Berada di lereng gunung Welirang, pemandian air panas ini begitu ramai dikunjungi oleh wisatawan dari manapun baik dari sekitar Malang maupun di luar Malang.
Daya tarik utama dari tempat wisata yang satu ini tentu saja berupa kolam pemandian air panas. Bukan seperti tempat spa atau sauna, kolam pemandian ini memilki air panas alami yang bersumber dari lereng gunung. Inilah juga yang menyebabkan pemandian ini memilki air panas yang melimpah. Ya, kandungan belerang yang tinggi pada pemandian ini membuat para pengunjung akan merasakan nikmati mandi kolam yang airnya hangat dan berada diarea pegunungan.
Karena mengandung belerang, pemandian ini pun memiliki manfaat yang begitu luar biasa. Air Panas Cangar ini bisa menyembuhkan berbagai penyakit kulit dan juga membuat kulit menjadi lebih sehat dan cantik.
Untuk Anda yang ingin masuk ke pemandian air panas Cangar ini, Anda perlu arahkan kendaraan Anda ke desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Batu, Jawa Timur. Harga tiket masuknya hanyalah Rp10.500 per orang.


You Might Also Like

0 komentar

Not Be Mine but it's ok